2 Nov 2012

Tips Membaca Majalah Populer Dengan Gratis Menggunakan Safari Browser

Anda suka membaca majalah? sama seperti saya, namun agar kita bisa membaca majalah apalagi majalah-majalah populer saat ini, kita mesti bayar alias tidak gratis. betul kan?.. Nah kali ini saya akan share kepada Anda bagi yang suka membaca Majalah populer tanpa biaya alias free atau gratis dengan tampilan yang sama seperti versi cetaknya, majalah-majalah tersebut seperti : Popular Mechanics, Popular Photography, Mac World, Men's Health, Saveur, Reader's Digest, Car and Driver, PC Magazine, Black Book, Kiplinger's, Iphone life, dan lain sebagainya karena masih banyak lagi selain dari yang sudah saya sebutkan tadi.

Untuk membaca majalah-majalah tersebut agar tidak dikenakan biaya kita harus menggunakan internet dan syaratnya harus dengan browser keluaran dari Apple yaitu Safari Browser, maka kita harus download dan instal terlebih dahulu Safari browsernya.
Bagi para pengguna Operating system Mac, browser safari sudah menjadi bawaan systemnya dan tidak perlu repot download. Setting pada pada browser safari yang sudah terinstall agar browser tersebut dapat membuka majalah-majalah ini yang tadi saya sebutkan di atas. langkah nya seperti :
  • Jalankan Safari Browser
  • Masuk ke Menu Edit --> Preferences --> Advanced --> kemudian Klik/checklist opsi "Show Develop menu in menu bar."
  • Masuk ke Menu Develop -->User Agent-->pilih Mobile Safari 1.1.3--iphone
Dengan mengiktui langkah-langkah diatas maka setting pengaturan browser telah selesai dan anda sekarang tinggal membuka Url : http://imgs.zinio.com/iphone/

Nah cukup sekian tips dari saya tentang Tips Membaca Majalah Populer Dengan Gratis Menggunakan Safari Browser. Selamat membaca ya.
Description: Tips Membaca Majalah Populer Dengan Gratis Menggunakan Safari Browser Rating: 5.0 Reviewer: Unknown ItemReviewed: Tips Membaca Majalah Populer Dengan Gratis Menggunakan Safari Browser
Posted by: Eddy Zakarya | Informasi Teknologi | Updated at: 10.55.00

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Copyright © 2012. Informasi Teknologi - All Rights Reserved B-Seo Versi 5 by Bamz